Kalurahan Sambirejo Cairkan BLT Dana Desa Bulan Desember TA 2024

Ervin Muna Fathurrahman 05 Desember 2024 10:41:23 WIB

Sambirejo, Kamis 05 Desember 2024. Lurah Sambirejo yang diwakili oleh Jagabaya Sambirejo, Bapak Sugiyanta menyelesaikan pencairan BLT Dana Desa kepada 42 KPM. BLT yang diberikan pada kesempatan ini merupakan rapelan untuk bulan November dan Desember TA 2024, sehingga setiap KPM menerima sebesar Rp. 600.000,00. Penyerahan kepada KPM juga turut disaksikan oleh Hari Prasetya, S.T selaku Pendamping Desa dari Kapanewon Ngawen.

Dalam Sambutanya Jagabaya Sambirejo, Bapak Sugiyanta menyampaikan semoga BLT ini bermanfaat bagi masyarakat dan juga merupakan yang terakhir untuk Tahun 2024. Sedangkan untuk tahun 2025 masih menunggu petunjuk teknis lebih lanjut. Bisa jadi nantinya akan ada pengurangan KPM dan juga memungkinkan adanya perubahan KPM.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar