BUPATI GUNUNGKIDUL RESMIKAN KERJASAMA PENDAMPINGAN KELOMPOK OLAHAN MAKANAN SAMBIREJO DENGAN UGM & BM

Arief R 31 Agustus 2019 18:27:12 WIB

Sambirejo,Sabtu 31 Agustus 2019.Bertempat di Balai Desa Sambirejo Bupati Gunungkidul yang diwakili oleh Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Gunungkidul Bpk. Johan Eko Sudarto,S.Sos,MH meresmikan kerjasama pendampingan kelompok usaha olahan makanan dengan BRI Microfinance dan Universitas Gajah Mada Yogyakarta.

Pada kesempatan ini pula dilakukan penandatangan nota kerjasama antara Pemerintah Desa Sambirejo,BRI Microfinance  Centet dan Fakultas Pertanian UGM.Turut hadir dan menyaksikan penandatangan nota kerjasama ini dari DPRD Kab.Gunungkidul,Camat Ngawen,OPD dari Kabupaten Gunungkidul antara lain dari Dinas Pertanian, Dinas Koperasi dan UMKM.

Dalam sambutanya Bupati Gunungkidul yang diwakili oleh Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Bok. Johan Eko Sudarto, S.Sos, MH menyampaikan bahwa sangat mengapresiasi kegiatan ini dan berharap dengan adanya kerjasama pendampingan kelompok olahan makanan di Desa Sambirejo mampi meningkatkan produktifitas dan kualitas kelompok umkm yang ada di Sambirejo.Dan diharapkan pula kerjasama seperti ini bisa dikembangkan di desa-desa lain baik di Kecamatan Ngawen maupun di Gunungkidul secara umum.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar